Marhaban Ya Ramadhan, Selamat Menunaikan Ibadah Puasa Ramadhan
SEGENAP KELUARGA BESAR SMKs TI MUHAMMADIYAH 11 SIBULUAN MENGUCAPKAN “SELAMAT MENUNAIKAN IBADAH PUASA 1446 H” MARHABAN YA RAMADHAN
Loading
SEGENAP KELUARGA BESAR SMKs TI MUHAMMADIYAH 11 SIBULUAN MENGUCAPKAN “SELAMAT MENUNAIKAN IBADAH PUASA 1446 H” MARHABAN YA RAMADHAN
Pusat Olimpiade Sains Indonesia (POSI) menambah perbendaharaan juara-juara dari SMKs TI Muhammadiyah 11 Sibuluan Kabupaten Tapanuli Tengah. Kali ini, POSI memberikan penghargaan kepada Diandini Zega yang menang dan meraih medali perunggu dalam lomba POSI (Science Olympiade Kota Sibolga 2025). Lomba diselenggarakan pada hari Minggu tgl 23 Februari 2025.
Kegiatan Olimpiade seperti ini sangat didukung penuh oleh Kepala Sekolah SMKs TI Muhammadiyah 11 Sibuluan Bapak Herjiano Panggabean,S.Pd.i .
Selamat dan sukses atas Peraihan Juara yang diraih oleh Siswa/i SMKs TI Muhammadiyah 11 sibuluan dalam Olimpiade Pendidikan Agama Islam se Kota Sibolga dan Tapanuli Tengah yang diadakan di lingkungan Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Muhammadiyah Sibolga. Read More
Menindaklanjuti Surat Edaran Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Utara Nomor 400.3/582/Subbag.Umum/II/2025 tentang Percepatan Penyerahan Ijazah Jenjang SMA/SMK/SLB Tahun Pelajaran 2023/2024 atau Tahun Sebelumnya, maka SMKS TI Muhammadiyah 11 Sibuluan Kab Tapanuli Tengah Prov. Sumatera Utara menghimbau seluruh alumnus, baik lulusan T.P. 2023/2024 maupun lulusan tahun sebelumnya untuk segera menjemput ijazah yang belum diambil. Pengambilan ijazah dapat dilakukan secara pribadi atau diwakilkan oleh Orangtua/Wali.
Kota Sibolga – Selasa 21 Januari 2025
Bertempat di lapangan SMP Negeri 1 Sibolga Team PPDB SMKs TI Muhammadiyah 11 Sibuluan yang di pimpin oleh Bapak Khairul Syahdi,A.Md memberikan sosialisasi Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Jenjang SMK tahun 2025 tahun pelajaran 2025-2026 kepada siswa/i SMP Negeri 1 Sibolga. Read More
Sibuluan – 08 Januari 2025
Demi meningkatkan kinerja dan profesionalitas guru-guru SMKs TI Muhammadiyah 11 Sibuluan maka sekolah melakukan rutinitas rapat mingguan yang dipimpin oleh bapak kepala sekolah Herjiano Panggabean,S.Pd.I . Read More
Sibuluan – 07 Desember 2024
Smks TI Muhammadiyah 11 Sibuluan kembali meraih prestasi yang diraih oleh siswa kami ananda Farel Rizki ( XI TKJ ) yang mendapkan medali perunggu dalam lomba Student Olympiade ( STASO ) Komandan Kodim 0211/Tapanuli Tengah di GOR Pandan 07 Desember 2024. Read More
Kamis,05 Desember 2024
Innalillahi wa innailaihi rojiun…
Keluarga Besar SMKS TI Muhammadiyah 11 Sibuluan Kabupaten Tapanuli Tengah mengucapkan turut berduka cita dan belasungkawa atas berpulangnya Bapak Ahmad Yelli, STP (Ayahanda). Semoga diterima segala amal ibadahnya dan kebaikannya, diampuni segala dosa dan kebaikannya, diampuni segala dosa dan ditempatkan pada tempat yang terbaik disisi Allah SWT. Aamiin… Read More
Sibuluan – Tapanuli Tengah Dalam upaya pencegahan penyebaran penyakit HIV-AIDS di lingkungan sekolah SMKs TI Muhammadiyah 11 Sibuluan Kabupaten Tapanuli Tengah, UPTD Puskesmas Pandan dalam program HIV-AIDS melaksanakan penyuluhan pencegahan penyebaran HIV-AIDS bagi pelajar Sekolah Menengah Kejuruan (SMK). Read More
Tahun ini, Hari Guru nasional 2024 yang bertempatan dengan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) dirayakan pada senin (25/11/2024).
SMKs TI Muhammadiyah 11 Sibuluan melaksanakan Upacara Bendera Merah Putih, bertempat di Lapangan Utama sekolah. Seluruh Bapak/Ibu Guru bertindak sebagai petugas upacara, mulai dari Protokoler, Pembaca UUD 1945, Pembaca Do’a, Pengibar Bendera, Pemimpin Barisan, Pemimpin Upacara, Perwira, Ajudan, hingga tim Paduan Suara.