SMK Swasta Muhammadiyah 11 Sibuluan

Loading

MPLS Peserta Didik Baru T.P. 2019/2020

SMKS TI Muhammadiyah 11 Sibuluan Kab. Tapanuli Tengah Prov. Sumatera Utara mengadakan kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) bagi para peserta didik baru Tahun Pelajaran 2019/2020. Kegiatan ini dilaksanakan selama 6 (enam) hari mulai tanggal 15 s.d. 20 Juli 2019 di Kompleks SMKS TI Muhammadiyah 11 Sibuluan.

Kegiatan ini diisi dengan beberapa materi MPLS sesuai dengan Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Permendikbud) Nomor 18 Tahun 2016 tentang Pengenalan Lingkungan Sekolah bagi Siswa Baru. Seperti pengenalan warga sekolah; pengenalan visi misi, program, cara belajar, dan tata tertib sekolah; pengenalan fasilitas sapras sekolah; pengenalan stakeholder sekolah; pemberian motivasi dan semangat belajar; pengenalan etika berkomunikasi; pengenalan etika pergaulan antar siswa dan guru; penanaman dan penumbuhan akhlak dan karakter.

Selain itu kegiatan ini juga dibantu oleh personil dari Kepolisian yaitu Ka.Sat Narkoba Polres Tapanuli Tengah dengan materi Pendidikan Narkoba, dan Bahayanya bagi Manusia. Serta pelatihan baris-berbaris dan kedisiplinan oleh personil dari Koramil 01 Pandan.

Berikut ini foto-foto dokumentasi kegiatannya.

5 Siswa SMK Muhammadiyah 11 Sibuluan Lolos SNMPTN Tahun 2019

Keberhasilan lima orang siswa SMK Muhammadiyah 11 Sibuluan yang lulus di Perguruan Tinggi Negeri (PTN) melalui jalur undangan Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) menjadi sebuah prestasi yang luar biasa sejak berdirinya SMK Muhammadiyah 11 Sibuluan (1989).

Berikut nama-nama siswa SMK Muhammadiyah 11 Sibuluan yang lulus SNMPTN tersebut:

  1. Dinda Azhari Pardede lulus di Universitas Negeri Medan jurusan Pendidikan Teknologi Informatika dan Komputer.
  2. Putry Aisyura Gea lulus di Universitas Negeri Padang jurusan Manejemen Perhotelan.
  3. Putry Sriwahyuni lulus di Universitas Teuku Umar jurusan Kesehatan Masyarakat.
  4. Zulhamdan Kadri Pasaribu lulus di Universitas Negeri Medan jurusan Teknik Mesin.
  5. Zulman Khan lulus di Universitas Negeri Medan jurusan Teknik Mesin.

Sekolah yang memiliki Akreditasi (A) di bidang Teknik Komputer dan Jaringan, Akreditas (A) di bidang Teknik Kendaraan Ringan dan Akreditasi (B) di bidang Teknik Sepeda Motor, di bawah pimpinan Dedi Fahri Sahnur Sihotang, S.Pd mampu membawa persaingan di dunia pendidikan tingkat nasional.

Dedi Fahri Sahnur Sihotang, S.Pd saat ditemui Rabu (27/3) di SMK Muhammadiyah 11 Sibuluan menyatakan keinginannya untuk membawa sekolah tersebut akan terus ditingkatkan, keberhasilan lima orang siswa yang lulus melalui SNMPTN bukan merupakan hasil yang maksimal. Namun merupakan tangga awal untuk lebih kerja keras lagi dalam membina dan mendidk siswa-siswi untuk lebih baik lagi.

“Itu belum menjadi keberhasilan yang memuaskan, tapi dengan jumlah itu menjadi motivasi pemacu buat saya untuk membawa para siswa-siswi ini lebih baik, tahun ini mungkin hanya lima orang yang lulus, tahun depan kita akan upayakan lebih.” Kata Dedi.

SMK Sibuluan memiliki tiga kompetensi keahlian yakni Teknik Komputer dan Jaringan, Teknik Kendaraan Ringan dan Teknik Sepeda Motor. Tiga keahlian tersebut akan terus mengeluarkan siswa yang siap kerja, cerdas dan kompetitif serta sekolah yang tertata rapi menjadi sebuah prestasi yang gemilang buat kemajuan SMK Muhammadiyah 11 Sibuluan.

“Saya hanya berkeinginan kemajuan yang baik di sekolah ini, karena itu adalah bukti nyata bahwa kita bisa berbuat dan berkarya untuk keberadaan sekolah yang kita pimpin yang pada akhirnya akan berbuah keberhasilan. Namun untuk menjaga kredibilitas dan nama baik sekolah tetap terjaga di mata masyarakat serta memiliki kemajuan yang signifikan yang diminati masyarakat banyak harus lebih kerja keras lagi” ungkapnya.

Dedi juga menyatakan, dirinya baru menjabat kurang lebih tiga tahun sebagai kepala sekolah di SMK Muhammadiyah 11 Sibuluan. Selama tiga tahun itu juga siswa SMK Muhammadiah 11 Sibuluan selalu ada yang berhasil lulus ke PTN melalui jalur undangan SNMPTN.

“Selama saya menjabat, setiap tahunnya siswa kita pasti ada yang lulus ke Perguruan Tinggi Negeri. Tapi tahun ini kita yang banyak lulus” jelas Dedi

Diakhir perbincangann, Dedi juga mengharapkan doa dan dukungan dari pemerintah dan dari semua pihak dalam mensukseskan kemajuan SMK Muhammadiyah 11 Sibuluan ke depan. Serta mengucapkan terima kasih atas kepercayaan masyarakat dalam menyekolahkan anaknya di SMK Muhammadiyah 11 Sibuluan.

“Kita berharap pemerintah maupun masyarakat, mendukung kemajuan sekolah ini. Terkhusus buat masyarakat untuk tidak ragu menyekolahkan anaknya di sekolah ini, karena kebanyakan siswa disini dari keluarga yang kurang mampu, tapi bereka bisa berhasil” pungkasnya.

 

Pelaksanaan UNBK SMK Muhammadiyah 11 Sibuluan T.P. 2018/2019

Mulai hari Senin tanggal 25 sampai dengan tanggal 28 Maret 2019, SMK Muhammadiyah 11 Sibuluan melaksanakan kegiatan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) Utama. Tahun ini sebanyak 129 siswa/i tingkat XII (duabelas) dari 3 (tiga) Kompetensi Keahlian (TKR, TSM, dan TKJ) yang mengikuti ujian ini. Terdapat 2 (dua) ruang ujian dan 50 unit komputer yang digunakan untuk menampung seluruh peserta ujian.

Pada hari pertama, yaitu hari Senin tanggal 25 Maret, mata pelajaran yang diujikan adalah Bahasa Indonesia. Hari kedua tanggal 26 Maret mata pelajaran Matematika. Hari ketiga tanggal 27 Maret mata pelajaran Bahasa Inggris. Dan hari keempat tanggal 28 Maret mata pelajaran Kejuruan (TKR, TSM, dan TKJ).

Mulai hari pertama hingga hari terakhir, pelaksanaan kegiatan ini tidak mengalami kendala yang berarti. Semoga para peserta ujian dapat memperoleh nilai terbaik.

Standar Nasional Pendidikan SMK/MAK

Berdasarkan Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Permendikbud) Nomor 34 Tahun 2018 tentang Standar Nasional Pendidikan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) / Madrasah Aliyah Kejuruan (MAK), maka terjadi revisi pada 8 (delapan) Standar Nasional Pendidikan khususnya untuk jenjang SMK dan MAK.

Delapan Standar Nasional Pendidikan terdiri atas :

  1. Standar Kompetensi Lulusan
  2. Standar Isi
  3. Standar Proses Pembelajaran
  4. Standar Penilaian Pendidikan
  5. Standar Pendidik dan Tenaga Kependidikan
  6. Standar Sarana dan Prasarana
  7. Standar Pengelolaan
  8. Standar Biaya Operasi

Untuk lebih jelasnya, SNP SMK/MAK Revisi tahun 2018 dapat dilihat pada tautan berikut.

[button color=”orange” bgcolor=”#” hoverbg=”#” textcolor=”#” texthcolor=”#” bordercolor=”#” hoverborder=”#” size=”big” width=”full” link=”http://psmk.kemdikbud.go.id/epub/download/DTLKRbGqb82YRRSe5kEuoVYKwA1YLgYmKg8oziZZ.pdf” target=”_blank” radius=”0″ outer_border_color=”#” icon_color=”#”]Tautan SNP SMK/MAK Tahun 2018[/button]

 

Ikamusesi Gelar Turnamen Mini Soccer U 22 Cup

Ikatan Alumni SMK Muhammadiyah 11 Sibuluan (Ikamusesi) menggelar Turnamen Mini Soccer U 22 Cup di Kelurahan Sibuluan Nalambok, Kecamatan Sarudik, Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng).

Kegiatannya dibuka Kepala Sekolah SMK Muhammadiyah 11 Sibuluan, Dedy Fahri Sahnur Sihotang pada Minggu (14/10) silam.

“Turnamen ini digelar untuk menjauhkan pemuda dari bahaya narkoba serta menggali potensi pemuda dalam dunia sepak bola di Kota Sibolga dan Tapteng,” ujar ketua panitia Zulpadli Alamsyah Gea.

Zulpadli Alamsyah menjelaskan sedikitnya 24 tim ikut bertanding dalam turnamen ini memerebutkan Piala Ikamusesi U 22 Cup 2018.

Ia berharap ke depan pemerintah kedua daerah memberikan dukungan penuh untuk menggali potensi pemuda, khususnya sepak bola.

“Kita berharap turnamen seperti ini mampu ditingkatkan lagi, tentunya tidak lepas dari dukungan pemerintah,” imbuhnya.

Pada turnamen ini, Tim Gery FC dari Kota Sibolga berhasil keluar sebagai juara I. Sementara, tim Sihobuk FC Tapteng meraih juara II, dan Budi Luhur FC Tapteng, juara III.

Sumber : Tapanuli Today

Juara 3 Piala Ka.Kanpora Tapteng 2018

Tim Futsal SMKS TI Muhammadiyah 11 Sibuluan berhasil meraih Juara III dalam turnamen Futsal Antar Pelajar memperebutkan Piala Ka.Kanpora Kabupaten Tapanuli Tengah Tahun 2018. Seluruh pertandingan dalam turnamen ini diselenggarakan di lapangan futsal Dolsar, Pandan.

Turnamen ini terbagi menjadi 2 tingkat, yaitu tingkat SLTP dan tingkat SLTA. Tim Futsal SMKS TI Muhammadiyah 11 Sibuluan lolos ke semi final setelah mengalahkan SMK Negeri 1 Tapian Nauli dengan skor 11-3, SMAK Eben Ezer dengan skor 11-0, dan SMA Negeri 1 Matauli Pandan dengan skor 6-5.

Pada laga semi final, Tim SMKS TI Muhammadiyah 11 Sibuluan dikalahkan oleh SMA Negeri 1 Tukka dengan skor 2-3. Dan pada laga perebutan Juara III, dihadapkan dengan MA Negeri Barus. Namun, karena tim lawan tidak dapat hadir pada jadwal yang telah ditentukan, maka berdasarkan peraturan, Tim SMKS TI Muhammadiyah 11 Sibuluan dinyatakan menang dengan skor 5-0.

Sedangkan pada laga final, SMA Negeri 1 Tukka akan berhadapan dengan SMA Negeri 1 Sitahuis.

Manager Tim Futsal SMKS TI Muhammadiyah 11 Sibuluan, Bapak Ahmad Yelly mengaku cukup puas dengan hasil kerja keras yang diraih oleh para pemain. Bapak Eddy Hazmin Tanjung selaku pelatih, Bapak Ronny selaku asisten pelatih, dan Bapak Herjiano Panggabean selaku official tim juga sangat mengapresiasi usaha dari para pemain, dan bertekad untuk terus berusaha mengasah skill para pemain agar dapat meningkatkan prestasi pada turnamen-turnamen yang akan datang.

Kepala SMKS TI Muhammadiyah 11 Sibuluan, Bapak Dedy Fahri Sahnur Sihotang cukup merasa bangga atas prestasi ini. Karena dengan prestasi ini, tentu saja akan meningkatkan pamor dan nama baik sekolah.

Berikut ini daftar pemain Tim Futsal SMKS TI Muhammadiyah 11 Sibuluan yang ikut berpartisipasi dalam turnamen ini :

  1. Aidil Fitra Simanjuntak (X TSM 1)
  2. Akbar Wandana (XI TKR)
  3. Ari Wardana (XII TSM)
  4. Dandi Ferdiansyah Lubis (XI TKJ 1)
  5. Julham Tanjung (XI TKR)
  6. Jupriansyah Caniago (XII TSM)
  7. Masfuadi (XII TSM)
  8. Muhammad Fadli (XII TSM)
  9. Pebrianto (XII TKJ)
  10. Ricky Syaputra Tanjung (XII TSM)
  11. Saddam Husein Panggabean (XII TKR)

3 Medali dari Kejurda Tapak Suci Pelajar Tabagsel – Padang Lawas

Alhamdulillah, 3 (tiga) siswa/i SMKS TI Muhammadiyah 11 Sibuluan berhasil mendapatkan 1 medali perak dan 2 medali perunggu dalam acara Kejurda Tapak Suciantar Pelajar se-Tabagsel yang diselenggarakan pada tanggal 26 s.d. 28 Oktober 2018 di Kabupaten Padang Lawas, Sumatera Utara.

Event Kejuaraan Daerah Tapak Suci Championship III Se-Tabagsel ini merupakan event yang diselenggarakan oleh kalaborasi para pengurus Tapak Suci se-Tabagsel.

Terdapat 8 (delapan) peserta didik yang diberangkatkan untuk menjadi peserta perwakilan SMKS TI Muhammadiyah 11 Sibuluan, antara lain :

  1. Ainal Azhari (XI TKJ 1)
  2. Andi Syaputra Lubis (XII TKJ)
  3. Anggi Yarni Pratiwi (XII TKJ)
  4. Wahyuddin Simbolon (XI TSM 1)
  5. Risma Wanti (X TKJ 2)
  6. Riska Amanda (X TKJ 2)
  7. Syahra Dewi (XI TKJ 2)
  8. Siti Rukmana (XI TKJ 2)

Bersama dengan Bapak Khairul Syahdi selaku pelatih, ada 4 (empat) orang lainnya yang juga dikirim sebagai tim official, yaitu :

  1. Adam Smich Simanjuntak (Alumni)
  2. Hermayuni Aprillia (Alumni)
  3. Mindo Samosir (Alumni)
  4. Rezki Ashari Tanjung (XII TKR)

Dari 8 peserta didik yang ikut berpartisipasi, 3 di antaranya berhasil meraih medali, antara lain :

  1. Andi Syaputra Lubis, yang berhasil memperoleh medali perak pada kelas tanding B.
  2. Anggi Yarni Pratiwi, yang berhasil meraih medali perunggu pada kelas tanding C.
  3. Risma Wanti, yang berhasil meraih medali perunggu pada kelas tanding D.

Semoga dengan prestasi ini, para generasi bangsa mampu meningkatkan iman dan akhlak.

“Dengan iman dan akhlak saya menjadi kuat. Tanpa iman dan akhlak saya menjadi lemah.”

27 Paskibraka Tapteng Dikukuhkan Bupati

Sebanyak 27 orang Pasukan Pengibar Bendera Merah Putih (Paskibraka) Kabupaten Tapanuli Tengah, yang akan bertugas menaikkan dan menurunkan bendera merah putih pada perayaan HUT RI ke 73 di Kabupaten Tapanuli Tengah, dikukuhkan langsung oleh Bupati Selasa sore, (14/8) di Pandan.

Para Paskibraka yang dikukuhkan ini berasal dari SMA-SMK se-Tapteng yang sudah lolos seleksi oleh Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Tapanuli Tengah yang selanjutnya dilatih oleh pembina.

Dari 27 Paskibraka yang dikukuhkan, 14 orang adalah laki-laki dan 13 orang perempuan. Selama menjalani latihan sampai selesai melaksanakan tugasnya, mereka dikarantina dan diawasi.

Bupati Tapteng Bakhtiar Ahmad Sibarani dalam bimbingannya menyampaikan, bahwa bangsa Indonesia setiap tahunnya memperingati hari kemerdekaan. Kegiatan itu bukanlah seremonial semata melainkan bahan refleksi untuk mengenang bagaimana perjuangan para pahlawan bangsa merebut kemerdekaan itu. Dan Paskibraka adalah unsur penting dalam setiap peringatan hari kemerdekaan. Untuk itulah acara pengukuhan hari ini adalah penting, karena menjadi sejarah berharga bagi para Paskibraka.

“Berbanggalah anak-anakku sekalian bisa menjadi anggota Paskibraka Kabupaten Tapanuli Tengah, karena tidak semua bisa menjadi anggota Paskribaka. Dari sekian banyak siswa SMA-SMK se Tapanuli Tengah, kalianlah yang terpilih menjadi pasukan pengibar bendera merah putih. Laksanakanlah tugas penting ini dengan baik dan penuh tanggung jawab. Jaga kesehatan agar tampil prima pada saat melaksanakan tugas nanti di Kabupaten Tapanuli Tengah,”kata Bupati.

Bupati juga mengucapkan terimakasih juga kepada orangtua siswa yang sudah mempercayakan anak-anaknya untuk dilatih para pembina. Kiranya prestasi itu menjadi pendorong bagi Paskibraka untuk menggapai cita-citanya.

Sebelum dikukuhkan oleh Bupati, seluruh Paskibraka terlebih dahulu bersumpah dan berjanji untuk cinta tanah air dan bertanggung jawab dalam melaksanakan tugasnya. Usai bersumpah dilanjutkan dengan mencium bendera merah putih dan pemasangan selempang secara simbolis oleh Bupati.

Kadis Kepemudaan dan Olahraga Tapanuli Tengah, Hikmal Batubara menjelaskan, adapun para pelatih Paskibraka terdiri dari TNI dan Polri yang berugas selama 18 hari. Dan keseluruhan anggota Paskibraka Tapteng dinyatakan siap untuk melaksanakan tugasnya.

Hadir adalam acara pengukuhan ini Wakil Bupati Darwin Sitompul, Kapolres Tapteng AKBP Heri Setyo Budi, Ketua PN Sibolga, mewakili Danrem 023/KS, memawakili Dandim 0211/TT dan mewakili Danlanal Sibolga.

Berikut nama-nama anggota Paskibraka Tapteng tahun 2018 dan asal sekolahnya:

  1. Ahmad Rizky Ananda Sibarani dari SMAN 1 Barus
  2. Aldinur Syahdin Simbolon dari SMAN 1 Matauli Pandan
  3. Bunga Suci Pelita Simanungkalit dari SMAN 1 Tukka
  4. Desmon Tiroy Sibagariang dari SMAN 1 Matauli Pandan
  5. Feby Astinayati Sitompul dari SMAN 1 Pinangsori
  6. Ferdinand Hutauruk dari SMKN 1 Badiri
  7. Gabriel Hernie Josua Aritonang dari SMA Swasta Yapim
  8. Ganis Amalia Sri Banun Aritonang dari SMAN 1 Matauli Pandan
  9. Hamdan Habibi Sinaga dari SMAN 1 Matauli Pandan
  10. Icasia Hany Kalena dari SMAN 1 Matauli Pandan
  11. Iga Mawarni Pohan dari SMK Muhammadiyah 11 Sibuluan
  12. Jefri Ansyah Lumbantobing dari MAN Pandan
  13. Jeremy Alfredo Sibagariang dari SMAN 1 Tukka
  14. Lila Masitho Panggabean dari SMAN 1 Tukka
  15. Marhan Avanda Ramadhan Harahap dari SMAN 1 Matauli Pandan
  16. Mufit Arifin Batubara dari SMAN 2 Tukka
  17. Mutiara Aini dari SMAN MAN Sorkam
  18. Natalia dari SMAN 1 Matauli Pandan
  19. Putri Aisyura Gea dari SMK Muhammadiyah 11 Sibuluan
  20. Reymond Agung Hutabarat dari SMAN 1 Matauli Pandan
  21. Risno Marito Siregar dari SMAN 1 Barus
  22. Rivaldo Sibagariang dari SMAN 1 Sorkam Barat
  23. Samaro Apipa Sitompul dari MAN Pandan
  24. Sepita Sasmita Manik dari SMAN 1 Pinangsori
  25. Syamsinar Panggabean dari SMAN 1 Matauli Pandan
  26. Teguh Christhover Baene dari SMAN Swasta Fransiskus
  27. Uswatun Hasanah Simanjuntak dari MAN Barus

 

Pelatihan Berbasis Kompetensi – Juli 2018

Dokumentasi kegiatan Pelatihan Berbasis Kompetensi untuk persiapan peserta didik yang akan melaksanakan Praktik Kerja Industri (Prakerin) sebagai bagian dari Pendidikan Sistem Ganda (PSG) tingkat XII (Dua Belas) periode Juli – November 2018, yang dilaksanakan di SMK Swasta Muhammadiyah 11 Sibuluan Kabupaten Tapanuli Tengah tanggal 18 s.d. 25 Juli 2018.